728x90 AdSpace

Latest News

Kamis, 11 Mei 2017

ILUSTRASI: SEBUAH PENGAKUAN


“SEBUAH PENGAKUAN”

Tujuan Pengajaran: Anak sekolah minggu besedia mengakui kesalahannya di hadapan Tuhan.

Seorang raja mengunjungi penjara istana dan bertanya kepada orang-orang yang ditawan disana. “Mengapa kamu dipenjara?” dan seorang tawanan ini menjawab, “Sebenarnya saya tidak bersalah, seharusnya saya tidak dipenjara.” Yang lain menjawab, “ini fitnah, saya tidak melakukan kesalahan.” Hampir seluruh tawanan itu mengatakan bahwa mereka tidak bersalah. Namun, tawanan yang terakhir menjawab, “Saya memang patut dihukum, karena saya telah banyak berbuat kesalahan. Saya seorang penjahat.”

Raja yang melihat tawanan itu dengan penuh perhatian dan akhirnya berkata, “Jika demikian, kamu tidak pantas berada di tengah orang-orang yang “yang tidak bersalah” ini. Kamu akan memberikan pengaruh yang buruk kepada mereka. Aku tidak mengizinkan orang yang bersalah berada bersama-sama orang yang tidak bersalah”. Oleh karena itu, kamu harus keluar dari tempat ini. Saat itu juga raja membebaskan tawanan tersebut karena ia mengakui kesalahannya.

Penerapan:
Kita adalah orang yang berdosa dan banyak melakukan kesalahan. Namun, jika kita mengakui kesalahan dan dosa kita, maka Tuhan akan mengampuni kita dan membebaskan kita dari hukuman.


ILUSTRASI: SEBUAH PENGAKUAN
  • Title : ILUSTRASI: SEBUAH PENGAKUAN
  • Posted by :
  • Date : Mei 11, 2017
  • Labels :
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Top