JANGANLAH BERSUSAH HATI
Bacaan: Amsal 25:20
Susi masuk ke dalam kelasnya dengan wajahnya yang murung. Tidak sekali ini terjadi, bahkan hampir setiap hari, wajahnya selalu nampakmurung. Lagu-lagu yang keluar dari mulutnya pun adalah lagu-lagu yang sedih. Tapi setiap kali ditanya teman-temannya, “Kamu sedang sedih ya?” Susi hanya menggelengkan kepalanya. Akhirnya, teman-temannya pun jadi terbiasa melihat muka Susi yang murung, dan malas untuk bermain dengannya.
Berbeda dengan Amel. Amel selalu terlihat tersenyum, banyak teman yang mau dekat dengannya. Dia selalu menyanyikan lagu-lagu Sekolah Minggu yang bersemangat, sehingga kadang teman-temannya pun ikut menyanyi dan bergembira bersama dia. Rasanya dekat dengan Amel selalu bahagia, kesusahan yang dialami terasa menjadi ringan.
Mungkin kamu pernah memiliki banyak masalah, tapi jika kamu menghadapinya dengan bersukacita, selalu mau mengandalkan pertolongan Tuhan, maka kamu pun akan tetap berbahagia. Akan sangat berbeda, jika saat kamu menghadapi masalah, kamu hanya mengandalkan dirimu sendiri. Maka beban yang kamu alami pun akan semakin terasa berat setiap harinya. Nah, kamu mau pilih yang mana?
TUGAS:
*Tuliskan hal-hal yang membuatmu gembira saat bersama teman-temanmu.
AYAT HAFALAN:
“Hati yang gembira membuat muka berseri-seri, tetapi kepedihan hati mematahkan semanga” (Ams. 15:13)
DOA:
Tuhan Yesus, tolonglah aku agar tidak larut dalam kesedihan yang kualami. Aku mau terus mengandalkan pertolongan dari-Mu. Amin.
0 komentar:
Posting Komentar